Akhir-akhir bulan lalu, orang dibingungkan dengan ketidakmunculan bulan. Sekarang, orang dibingungkan dengan bulan yang bisa terlihat di siang hari.
Beberapa hari lalu, bulan penuh-sangat terang muncul tampak dekat dan besar di horison timur pada waktu matahari tenggelam. Tetapi malam setelahnya terlihat akan segera hilang. Tidak berapa lama di waktu sore hari muncul kembali di timur.
Lalu apa yang terjadi dengan permainan astronomi petak umpet bulan itu?.
Bulan sebenarnya bergerak seiring dengn orbit di sekitar bumi. Hal tersebut berpengaruh terhadap kemunculan bulan lebih lambat hampir 50 menit tiap malam selanjutnya.
Kunci untuk mengobservasi bulan, jika tidak ingin mengawasi sepanjang malam adalah dengan melihat saat pertama kali muncul di pagi hari.
Ukuran bulan sangat baik diobservasi setelah matahari terbit, yakni di langit pagi hari. Bulan nampak di langit bagian selatan jika dilihat di belahan bumi utara.
Beberapa orang juga bisa bingung karena bulan bisa terlihat di siang hari. Matahari bersinar sepanjang hari, dan bulan seharusnya bersinar di malam hari kan?.
Hampir setiap hari di tiap bulan tahunan, bulan menghabiskan sekitar separuh waktunya di langit pada siang hari. Satu pengecualian hanya satu malam ketika bulan purnama berlangsung. Malam itulah ketika bulan berlawanan secara pasti dengan matahari di langit.
Sumber : Inilah.com
www.forum-buku.blogspot.com
Tidak ada komentar:
Posting Komentar